BANTUL — Bupati Bantul Abdul Halim Muslih menekankan pentingnya disiplin, profesionalisme, dan integritas aparatur Pemerintah Kalurahan dalam Apel Bersama Pamong dan Lurah dalam rangka Hari Desa, yang digelar pada Selasa (14/1/2026) di Lapangan Trirenggo.
Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan bahwa pamong kalurahan merupakan ujung tombak pelayanan publik yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Oleh karena itu, disiplin kerja dan profesionalisme harus menjadi budaya kerja dalam menjalankan tugas pemerintahan, pelayanan, dan pembangunan di tingkat kalurahan.


Bupati juga menyoroti adanya dugaan penyelewengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan (APBKal) di beberapa wilayah. Ia menegaskan bahwa pengelolaan APBKal harus dilakukan secara transparan, akuntabel, dan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
“APBKal adalah amanah negara dan masyarakat. Pengelolaannya harus terbuka, dapat dipertanggungjawabkan, serta diawasi bersama agar benar-benar memberi manfaat bagi kesejahteraan warga,” tegasnya.


Menutup sambutan, Bupati mengajak seluruh pamong dan lurah memperkuat pengawasan internal, meningkatkan kapasitas aparatur, serta melibatkan masyarakat dalam pengawasan anggaran demi terwujudnya pemerintahan kalurahan yang bersih, profesional, dan berintegritas.
